TANGGUNGJAWAB ORANGTUA SEBAGAI ANGGOTA JEMAAT GEREJA KEMAH INJIL INDONESIA (GKII) FAJAR PENGHARAPAN TERISUP TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER ANAK

Authors

  • Idi Supriadi STT Makedonia Ngabang Author

Keywords:

Tanggungjawab Orang Tua, Gereja, Pembentukan Karakter Anak, GKII Fajar Pengharapan Terisup

Abstract

Penelitian ini menguji tanggung jawab orang tua sebagai anggota gereja atau jemaat dalam membentuk karakter anak di GKII Fajar Pengharapan Terisup. Orang tua dan anak tidak dapat dipisahkan dalam konteks masyarakat Seringkali masyarakat menilai orang tua yang gaga! mengemban tanggung jawab mereka terhadap anak-anak jika perilaku anak tidak mencerminkan karakter yang baik, terutama di kalangan orang tua Kristen atau anggota gereja.

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tanggung jawab orang tua Kristen di GKIJ Fajar Pengharapan Terisup dalam membentuk karakter anak, serta tanggun jawab gereja dalam mendukung orang tua dalam menjalankan tanggung jawab mereka. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanggung jawab orang tua terhadap pembentukan karakter anak belum sepenuhnya dilaksanakan oleh anggota jemaat GKII Fajar Pengharapan Terisup. Terdapat dua kelompok orang tua dengan pandangan yang berbeda. Pertama, ada kurangnya kesadaran akan tanggung jawab orang tua, yang berdampak pada kurangnya perhatian terhadap pendidikan dan ajaran yang diberikan kepada anak-anak. Kedua, ada orang tua yang dengan keterbatasan berusaha melaksanakan tanggung jawab tersebut, mereka berupaya mendidik dan mengajarkan nilai-nilai moral dan iman Kristen kepada anak­ anak, serta mendorong partisipasi aktif anak-anak dalam kegiatan gereja.

Saran yang diberikan adalah agar gereja dan orang tua fokus pada tanggung jawab mereka dalam membentuk karakter anak. Tanggung jawab ini melibatkan kedua pihak, orang tua dan anak. Oleh karena itu, tanggung jawab ini tidak berakhir karena setiap individu memiliki tanggung jawab untuk terus berkembang menjadi pribadi yang lebih baik selama hidup di dunia ini.

Downloads

Published

2024-09-20